Ketentuan Umum

Kembali
A. Pengukuran Tingkat Kematangan dengan Skala 5 (Aspek 1 s.d. 8)
Tingkat Kematangan Kriteria Penjelasan
1 Rintisan Implementasi tanpa pedoman dan tanpa perencanaan yang terarah
2 Terkelola Implementasi sesuai pedoman dan program yang terarah, namun belum komprehensif untuk semua proses dan lingkup
3 Terstandarisasi Implementasi secara komprehensif untuk semua proses dan lingkup sesuai pedoman dan program yang terarah
4 Terintegrasi/Terpadu dan Terukur Implementasi integrasi/keterpaduan nasional, dilakukan reviu/evaluasi berkala
5 Optimum Optimalisasi kapabilitas implementasi berdasarkan hasil reviu/evaluasi
B. Pengukuran Tingkat Kepuasan dengan Skala 5 (Aspek 9)

Pengukuran Tingkat Kepuasan dilakukan dengan menggunakan metode transisi/konversi dari hasil penilaian Tingkat Kepuasan Pengguna Layanan, Tingkat Pemenuhan Kualitas Layanan, dan Tingkat Pemanfaatan Layanan ke dalam kriteria Tingkat Kematangan.

Ilustrasi:

Nilai kepuasan pengguna layanan digital pemerintah merupakan perbandingan antara rata-rata hasil penilaian dari Persepsi Keuntungan dan Manfaat dibandingkan dengan rata-rata Persepsi Biaya dan Risiko.

Nilai Kepuasan Pengguna = nk – nb

Keterangan:
  • nk = nilai rata-rata pada persepsi keuntungan dan manfaat;
  • nb = nilai rata-rata pada persepsi biaya dan risiko;

Nilai rata-rata tersebut didapatkan dari penilaian pada opsi jawaban yang ada pada pertanyaan-pertanyaan survei. Masing-masing opsi jawaban memiliki skala jawaban 1 s.d. 5 pada predikat "Sangat Buruk" s.d. "Sangat Baik".

Skala Penilaian Kepuasan Pengguna
Persepsi Keuntungan dan Manfaat (k)
1 2 3 4 5
Sangat Buruk Buruk Cukup Baik Sangat Baik
Persepsi Biaya dan Risiko (b)
1 2 3 4 5
Sangat Buruk Buruk Cukup Baik Sangat Baik
Nilai Range
-4 -2 0 2 4
Kondisi yang terjadi ketika responden menilai Persepsi Keuntungan dan Manfaat berada pada kategori sangat buruk dan Persepsi Biaya dan Risiko juga sangat buruk (kondisi antara) (kondisi netral) (kondisi antara) Kondisi yang terjadi ketika responden menilai persepsi keuntungan dan manfaat berada pada kategori sangat baik dan Persepsi Biaya dan Risiko juga sangat baik

Keterangan: Nilai Range -4 hingga 4 dari pengurangan skor hasil kuesioner dari 2 (dua) persepsi.

Konversi Nilai Kepuasan Pengguna ke Tingkat Kematangan Kepuasan Layanan Digital
No Nilai Kepuasan Pengguna Tingkat Kepuasan Layanan Digital (Indikator 34) Predikat
1 < -2,4 1 Sangat Buruk
2 -2,4 s.d. < -0,8 2 Buruk
3 -0,8 s.d. < 1 3 Cukup
4 1 s.d. < 2,4 4 Baik
5 2,4 s.d. 4,0 5 Sangat Baik
Perhitungan Indeks Pemerintah Digital dengan Skala 5
Rentang Indeks Predikat
1 s.d. < 1,8 Kurang
1,8 s.d. < 2,6 Cukup
2,6 s.d. < 3,5 Baik
3,5 s.d. < 4,2 Sangat Baik
4,2 s.d. 5 Memuaskan